Cara Mengobati Penyakit Hati![]()
Banyak faktor yang mempengaruhi penyakit hati, sebagai contoh adalah faktor lingkungan, pergaulan, kurang mengenal Allah Swt, dan lain-lain. Faktor terbesar yang mempengaruhi penyakit hati ialah kurang mengenal Allah Swt, seseorang yang mental dan imannya kuat, sehebat apapun cobaanya akan tegar dan tabah dalam menjalankan cobaan tersebut.
Apabila hati sudah terkena penyakit maka perlu diobati, Menurut Syaikh Ibrahim al-Khawas, obat hati ada lima macam, yaitu:
1. Membaca Al-Qur’an dengan mengangan-angan maknanya.
2. Perut harus dikosongkan yang artinya berpuasa.
3. Melakukan shalat malam.
4. Merendah, tafakur atau berdzikir disaat seperempat malam akhir, yaitu waktu sahur.
5. Harus selalu bergaul dengan orang-orang shalih.[5]
Sedangkan menurut buku yang berjudul Mengobati 7 Penyakit Hati karangan Sayyid Muhammad Nuh, cara mengobati hati adalah sebagai berikut :
1. Selalu mengingat Allah Swt.
2. Menghadiri majelis-majelis ilmu.
3. Menerima dengan ikhlas kritik dan saran orang lain.
4. Berdo’a dan memohon pertolongan Allah Swt.
5. Menjalankan perintah dan menjauhi hal yang buruk yaitu hal yang dilarang Allah.
6. Bergaul dengan orang yang baik.
7. Introspeksi diri dan memperbaiki diri dengan menjalankan rutinitas yang positif dan meninggalkan hal yang bersifat negatif.
8. Berpikir ke depan sebelum melakukan sesuatu, apakah nantinya yang kita lakukan berdampak baik atau buruk.
9. Menjauhi perkara yang shubhat.
10. Mengontrol nafsu dan syahwat.[6]
Dalam rangka pengobatan hati yang sedang sakit, HAMKA membarikan arahan agar seseorang melakukan 4 hal, yaitu :
1. Shajaah, yaitu berani melakukan kebenaran dan takut melakukan kesalahan.
2. Iffah, yaitu pandai menjaga kehormatan batin.
3. Hikmah, yaitu tahu rahasia dari pengalaman kehidupan.
4. Adalah, berlaku adil walaupun kepada diri sendiri.[7]
Kesimpulan
Hati adalah salah satu organ tubuh manusia yang terletak dibagian kanan atas rongga perut, hati juga dapat diartikan sebagai perasaan atau hal yang bersifat kerohanian. Setiap manusia pernah memiliki penyakit hati dan penyakit tersebut hanya dapat diketahui oleh orang lain, maka dari itu kita diharuskan untuk menerima kritik dan saran dari orang lain, karena itu dapat menjadikan kita sebagai pribadi yang yang lebih baik. Contoh penyakit hati ada sombong, riya, ujub, dll. Dan cara mengobatinya adalah dengan mendekatkan diri kepada Allah dengan menjalankan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya. Karena sejatinya semua yang diperintahkan Allah itu baik, dan ada manfaatnya.