Quantcast
Channel: BabyBoomers.Co.ID
Viewing all articles
Browse latest Browse all 941

Usia 19 Tahun, Fachruddin Jadi Wisudawan Termuda ITS

$
0
0

Usia 19 Tahun, Fachruddin Jadi Wisudawan Termuda ITS

Usia 19 Tahun, Fachruddin Jadi Wisudawan Termuda ITS
Usia 19 Tahun, Fachruddin Jadi Wisudawan Termuda ITS

Umumnya, mahasiswa sarjana (S-1) akan lulus mengenyam pendidikan pada usia 22 hingga 24 tahun

. Namun tidak bagi seorang mahasiswa muda dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) bernama Fachruddin Ari Setiawan yang akan diwisuda menjadi sarjana pada usia yang baru mencapai 19 tahun 8 bulan, Sabtu (14/9/2019).

Menjadi salah satu calon sarjana dari sebuah perguruan tinggi kenamaan tentunya menjadi hal

yang sangat menakjubkan bagi banyak orang. Terlebih dari ITS, sebuah kampus teknologi ternama yang dijuluki Kampus Pahlawan. Apalagi bisa merampungkan pendidikan dalam usia yang masih terbilang cukup belia untuk ukuran seorang sarjana.

Di usia 19 tahun, usia umumnya para mahasiswa baru menapaki jenjang perkuliahan, Fachruddin, seorang mahasiswa Departemen Teknik Elektro justru akan dikukuhkan sebagai seorang sarjana dalam wisuda ke-120 ITS. Tak banyak yang mengetahui, kecuali hanya teman-teman seangkatannya dan Unit Kegiatan Mahasiswa Tari dan Karawitan (UKTK) yang diikutinya. Wajah dewasanya memang tidak menggambarkan jika usianya masih semuda itu.

Kisah Fachruddin yang biasa disapa Ari ini bermula ketika ia memasuki Sekolah Dasar

(SD) di usia yang cukup dini, yakni 4 tahun. Kala itu, batasan umur bagi siswa SD memang tidak terlalu ketat, terlebih bagi Ari yang tinggal di desa bersama neneknya. Tanpa melalui pendidikan Taman Kanak-Kanak (TK) terlebih dahulu, Ari bersekolah di bawah penjagaan neneknya yang juga mengajar di sana. “Kalau mau masuk TK dulu, nggak ada yang menjaga, dan saat itu saya juga sudah dianggap mumpuni untuk bisa langsung masuk SD,” terang pria asal Kediri ini.

Setelahnya, sambung putra sulung dari dua bersaudara ini, pendidikannya di jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) berjalan dengan kurun waktu normal seperti pada umumnya. Hingga Ari memasuki SMA Negeri 1 Kediri pada 2013 dan menjalani kelas akselerasi selama dua tahun sehingga lulus pada usia 15 tahun.

 

Sumber :

https://danuaji.dreamwidth.org/


Viewing all articles
Browse latest Browse all 941

Trending Articles