Penyiapan Data Dasar GIS

A. Jenis Data
1) Peta Topografi
Peta Topografi adalah peta yang menggambarkan gambaran yang ada di permukaan bumi baik berupa kenampakan alam maupun buatan manusia. Peta topografi yang ada dibedakan berdasarkan skala peta, yang mana menggambarkan tingkat detail informasi maupun obyek yang tergambar, dimana skala peta makin besar, maka gambaran di peta semakin detail.
Skala peta bervariasi mulai dari 1:1.000.000 hingga 1:5.000.
2) Peta tema tertentu
Peta ini mirip dengan peta topografi, namun informasi yang ada tidak selengkap seperti yang ada di peta topografi. Peta ini menggambarkan suatu obyek berdasarkan tema tertentu, misal peta jaringan irigasi, peta jenis tanah, peta sungai, isohyet, peta hidrogeologi, rencana tata ruang dan sebagainya. Oleh karena itu informasi yang berkaitan dengan tema tersebut lebih detail dibandingkan dengan yang ada di peta topografi, sementara informasi obyek lain di luar tema tersebut ditampilkan lebih umum atau bahkan tidak ada sama sekali.
3) Citra Satelit
Citra adalah hasil rekaman spatial yang didapat menggunakan sensor yang dipasang pada satelit tertentu, dimana jenis sensor akan memberikan jenis citra yang berbeda. Jenis sensor meliputi beberapa jenis antara lain : panchromatik (hitam putih), multi spectral (color / false color), dan radar. Kualitas citra ditentukan dari resolusi perekaman citra dan sensitivitas sensor satelit.
Citra satelit yang ada di pasaran antara lain meliputi : Landsat TM, SPOT, Ikonos, Airborne Radar, dan lain lain.
4) Inventarisasi obyek dengan GPS
GPS adalah alat untuk mendapatkan posisi koordinat suatu obyek, dimana koordinat tersebut ditampilkan dalam bentuk lintang (latitude) dan bujur (longitude). Koordinat tersebut direferensikan menggunakan datum WGS 84. Obyek inventarisasi antara lain: bendung, stasiun hidrologi, mata air, pompa air tanah, lokasi industri, stasiun sampling, dll.
Data tersebut perlu disurvey ke lapangan bilamana peta obyek tersebut tidak tersedia (atau peta yang ada tidak mempunyai koordinat).
5) Tabel –tabel hasil inventarisasi yang telah dilakukan sebelumnya termasuk laporan-laporan yang berkaitan dengan sumber daya air.
Baca Juga :