Quantcast
Channel: BabyBoomers.Co.ID
Viewing all articles
Browse latest Browse all 941

Wartawan dan Relawan Gembleng Siswa SD Meriahkan HPN 2019

$
0
0

Wartawan dan Relawan Gembleng Siswa SD Meriahkan HPN 2019

Wartawan dan Relawan Gembleng Siswa SD Meriahkan HPN 2019
Wartawan dan Relawan Gembleng Siswa SD Meriahkan HPN 2019

Sejumlah wartawan bersama para relawan di Pamekasan, menggembleng para siswa

sekolah dasar dengan berbagai materi praktik melalui program ‘Karimata Mengajar’, Sabtu (9/2/2019).

Kali ini giliran Sekolah Dasar Negeri (SDN) Akkor, Palengaan, Pamekasan. Dimana program tersebut juga digelar dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2019.

Selain dari unsur wartawan, program tersebut juga melibatkan para relawan yang berasal dari unsur dan profesi. Semisal dari instansi BPBD, Satlantas Polres Pamekasan, Petugas Medis atau Bidan, Komunitas Fotografi, Kreator Kue dan Makanan hingga profesi wartawan foto dan penyiar radio.

“Prinsipnya program ‘Karimata Mengajar’ ini merupakan kegiatan rutin yang sudah kami gelar

dalam beberapa bulan terakhir, namun kali ini kami sengaja digelar bersamaan dengan momentum HPN 2019,” kata Koordinator Program Hendra Zulkarnain kepada beritajatim.com.

Melibatkan banyak unsur dalam program tersebut sebagai upaya memotivasi peserta didik agar bisa mengenal berbagai program ataupun jenis profesi yang belum tentu didapat dalam proses pembelajaran. “Melalui program ini tentunya para siswa bisa memiliki pengetahuan baru seputar materi yang belum mereka dapat di sekolah,” ungkapnya.

“Tidak kalah penting, selain mendapatkan pengetahuan dan pemahaman baru.

Para siswa juga diajari langsung melalui praktik yang dilakukan oleh para profesional, termasuk pemahaman tertib lalu lintas hingga cara membuat kue atau makanan,” sambung pria yang juga memiliki hoby fotografi.

Dalam program yang rutin digelar setiap bulan dalam beberapa bulan terakhir, juga mendapat bantuan dari para relawan berbagai bidang dan profesi. “Sebenarnya yang rutin ada 12 relawan, tapi hari ini empat orang absen dan tidak bergabung karena tugas mendadak dari profesinya,” jelasnya.

Tidak hanya itu, pihaknya juga menyampaikan program tersebut murni sebagai inisiatif untuk memberikan pencerahan bagi para siswa khususnya siswa sekolah dasar di daerah berslogan Bumi Gerbang Salam. “Program ini murni karena inisiatif panggilan jiwa, mereka ikhlas karena kepentingan pendidikan dan pembentukan karakter anak,” tegas Hendra.

“Bersamaan dengan momentum HPN ini, tentu kami berharap untuk terus memberikan motivasi sebagai bagian dari program sosial. Tidak kalah penting juga dalam aspek penyiaran agar selalu mengedepankan kepentingan publik dan semakin profesional,” pungkasnya

 

Baca Juga :

 

 


Viewing all articles
Browse latest Browse all 941

Trending Articles